blog-img

MAN Insan Cendekia Kota Kendari Gelar Ujian Madrasah Tahun 2022 secara Online

Admin | Pendidikan |

Acara Pembukaan Kegiatan Ujian Madrasah oleh Kepala MAN Insan Cendekia Kota Kendari bersama Para Pengawas Ujian Secara Online

Kendari (Humas Sultra) --- Siswa dan Siswi MAN Insan Cendekia Kota Kendari tahun pelajaran 2021/2022 melaksanakan Ujian Madrasah (UM) secara online.

Dalam rangka penilaian hasil belajar peserta didik, MAN Insan Cendekia Kota Kendari menyelenggarakan Ujian Madrasah (UM) tahun 2021/2022 sesuai dengan:

  1. Surat Keputusan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Nomor 455 Tahun 2022 tentang Prosedur Operasional Standar (POS) Penyelenggaraan Ujian Madrasah Tahun Pelajaran 2021/2022.
  2. Surat Edaran Kepala Kantor Kementerian Agama Nomor B- 1297/Kw.24/PP.00/02/PP.00/02/2022 Tahun 2022 tentang Jadwal Ujian Madrasah Tahun Pelajaran 2021/2022.

Ujian Madrasah (UM) pada MAN Insan Cendekia Kota Kendari akan dilaksanakan mulai tanggal 14 s/d 24 Maret 2022 yang diikuti oleh seluruh peserta didik kelas XII berjumlah 83 orang yang terdiri atas 37 orang IPA dan 46 orang IPS melalui sistem Computer Based Test (CBT) yang aplikasinya menyatu dengan E-Learning secara online. Dan pada tanggal 27 s/d 29 Maret 2022 akan dilanjutkan dengan Ujian Keasramaan.

Kegiatan penilaian Ujian Madrasah (UM) meliputi materi kelas X, kelas XI, dan seluruh mata pelajaran yang diajarkan di kelas akhir (kelas XII), baik kelompok mata pelajaran wajib maupun mata pelajaran pilihan. Sementara, Ujian Keasramaan meliputi seluruh materi yang diajarkan di lingkungan asrama yang terdiri atas materi Ujian Kitab dan Praktek.

Sebelum pelaksanaan ujian dimulai, terlebih dahulu diberikan pengarahan oleh kepala MAN Insan Cendekia Kota Kendari, Dr. H. Muhammad Naim, S. Pi., M. Pd. Melalui arahannya, H. Muhammad Naim menyampaikan beberapa hal penting terkait pelaksanaan Ujian Madrasah tahun 2022 yang masih sama dengan pelaksanaan ujian madrasah pada tahun sebelumnya, yaitu dilaksanakan secara online.

Pada tahun 2022, pelaksanaan ujian madrasah selain dilakukan secara online juga menjadi salah satu syarat untuk menentukan kelulusan siswa MAN Insan Cendekia Kota Kendari.  Ujian madrasah yang dilaksanakan tahun ini merupakan salah satu bentuk evaluasi terhadap setiap mata pelajaran yang memiliki nilai tertinggi atau pun nilai terendah yang akan diperoleh setiap peserta didik. Selain ujian madrasah, juga akan dilaksanakan Ujian Keasramaan yang menjadi salah satu standar dalam menentukan kelulusan bagi siswa kelas XII tahun 2022.

H. Muhammad Naim juga mengingatkan kepada setiap peserta didik agar mematuhi segala Tata Tertib dalam pelaksanaan ujian madrasah yang telah ditetapkan oleh panitia pelaksana, sebagaimana juga telah ditegaskan oleh ketua panitia, Asni, S. Sos., M. Pd. Selain itu, Kepala Madrasah juga menyampaikan satu kalimat penting yang dapat memotivasi semangat peserta ujian dalam melaksanakan ujian madrasah tahun 2022 bahwa, jangan sekali-kali muncul anggapan dalam diri anak-anakku bahwa saya akan mengerjakan ini dan itu pada waktu yang tepat karena waktu yang tepat hanya milik orang-orang yang memiliki kesungguhan dengan mempersiapkan segala sesuatunya secara baik berdasarkan ketentuan yang telah disyariatkan dalam Islam, sebagaimana terdapat dalam Q. S Al-Insyirah: Ayat 7 – 8 yang artinya:

Maka apabila engkau telah selesai (dari sesuatu urusan), tetaplah bekerja keras (untuk urusan yang lain), dan hanya kepada Tuhanmulah engkau berharap”. Oleh karena itu, lanjut Kepala madrasah, bahwa tidak ada waktu yang tepat untuk anak-anak yang terbiasa dengan kata “menunggu” karena sesungguhnya menunggu itu berarti menganggap remeh sesuatu pekerjaan.

Sebagai penutup, kepala madrasah membuka secara resmi pelaksanaan Ujian Madrasah pada MAN Insan Cendekia Kota Kendari tahun pelajaran 2021/2022 dengan harapan “agar seluruh anak-anakku tetap semangat dalam menjalani ujian madrasah, dan semoga seluruh tahapan pelaksanaan kegiatan ini dapat berlangsung lancar, aman, dan tertib tanpa mengalami gangguan berarti, meskipun saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19, semoga Allah SWT senantiasa memberikan kesehatan, kelancaran dan kesuksesan”, tutupnya.

Populer

blog-featured-img
Siswa MAN Insan...

Kendari (Humas Sultra) --- Salah...


blog-featured-img
MAN IC Kota...

Dua Siswa MAN Insan Cendekia Kota...


blog-featured-img
Profil Singkat MAN...

Seperti dikutip dari situs resmi LTMPT, MAN IC Kendari menjadi sekolah terbaik di Sulawesi Tenggara berdasarkan total nilai UTBK masuk...


blog-featured-img
Alumni Angkatan III...

Salah seorang siswi MAN Insan...


blog-featured-img
Siswa MAN IC...

Kendari (Humas Sultra) --- Duta Harmoni...


Leave a Comment